
Timnas Indonesia/PSSI
Jakarta, Inspira Talk – Timnas Indonesia dibawah asuhan pelatih Patrick Kluivert melalui laman Instagram PSSI akhirnya resmi mengumumkan daftar sementara pemain Timnas Indonesia yang akan dibawa ke Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pengumuman pemain yang dipilih Pelatih Patrick Kluivert tersebut dilakukan melalui video pada Minggu, 9 Maret 2025.
Baca Juga : Jay Idzes Cetak Rekor Gemilang di Duel Parma vs Venezia!
“Indonesia inilah para pejuang kalian. Rapatkan barisan, percaya kami. Kita Garuda,” tutur Kluivert.
Ada Sejumlah nama langganan timnas tidak dipanggil, antara lain, striker Persija Witan Sulaeman, serta Yance dan Yakob Sayuri (Malut United) dan Asnawi (Port FC).
Di posisi penjaga gawang ada Kiper Persebaya Ernando Ari Sutaryadi mendapat panggilan sebagai salah satu penjaga gawang lokal bersama kiper Borneo FC asal Kediri, Nadeo Argawinata. Mereka akan menjadi pelapis bagi Maarten Paes (FC Dallas) yang juga mendapatkan panggilan.
Eks kiper Inter Milan Emil Audero Mulyadi yang baru saja menyelesaikan naturalisasi belum mendapatkan panggilan ke timnas.
Sementara itu, pemain naturalisasi baru yang berposisi sebagai gelandang bertahan Lommel Belgia, Joey Pelupessy, serta bek kiri Go Ahead Eagles di Liga Belanda, Dean James masih menunggu proses menjadi WNI dan akan melengkapi skuad Patrick.
Meski demikian, Timnas masih punya waktu hingga Kamis, 13 Maret 2025 untuk mendaftarkan pemain timnas ke FIFA.
Nama baru lainnya yang juga terpilih masuk ke timnas adalah striker supersub Dewa United Septian Bagaskara yang telah mencetak tujuh gol dan satu assist di Liga 1 musim ini.
Striker Oxford United Ole Lennard ter Haar Romenij alias Ole Romeny mendapat panggilan pertamanya untuk memperkuat timnas. Striker Persis Ramadhan Sananta dan penyerang PSS Sleman asal Gunung Kidul, Hokky Caraka juga mendapatkan panggilan memperkuat barisan penyerang timnas.
Selain itu, Ragnar Oratmangoen (FCV Dender/Belgia) dan Rafael Struick (Brisbane Roar/Australia) juga termasuk yang mendapat panggilan memperkuat lidi depan timnas.
Di barisan belakang, Kluivert memanggil sejumlah pemain langganan timnas seperti Jay Idzes (Venezia/Italia), Jordi Amat (JDT/Malaysia), Nathan Tjoe-A-On (Swansea City/Inggris), Mees Hilgers (FC Twente/Belanda), Rizky Ridho (Persija), Muhammad Ferarri (Persija) Justin Hubner (Wolves U-21/Inggris).